Contohnya handphone, handphone yang memiliki kualitas dibawah rata rata pasti memiliki keterbatasan seperti handphone saya yang hanya bisa dimasukin video berformat 3GP hehehe. Kualitas yang diberikan format dari video juga berbeda misalnya 3GP dengan AVI kualitas yang disajikan sangat berbeda.
Format video ada berbagai macam yaitu MP4, 3GP, AVI, WMV dan masih banyak lagi. WMV kependekan dari Windows Media Video. Tipe format ini sangat jarang ditemukan saya saja baru mengenal format WMV waktu melakukan edit video. kalau menurut saya pribadi format format video yang masih belum kita kenal atau masih asing merupakan sebuah hasil ciptaan dari edit video. ya sekedar informasi saja hehehe
Dalam postingan kali ini saya akan mencoba membahas mengenai Cara Mengubah Format Video MP4 ke 3GP. Disini saya menggunakan aplikasi Format Factory, tidak hanya MP4 ke 3GP tapi masih bisa beragam ragam lagi.
- Buka aplikasi Format Factory sobat
- Pilih Menu video pada tab yang ada di sebelah kiri
- Klik icon MP4
- Setelah itu klik tombol tambahkan file untuk menambah video yang akan kita ubah. Kita bisa menambahkan video lebih dari satu
- Jika dirasa sudah cukup klik OK
- Lalu klik Mulai untuk memulai proses perubahan
- Selesai
Yah ... cukup sekian informasi yang bisa saya bagikan jika sobat semua mempunyai saran atau kritik saya tunggu dikolom komentar ^__^
No comments
Berkomentarlah dengan bijak dan utamakan sesuai dengan topik artikel